Rabu, 05 Desember 2018

Tiga Tahun Diresmikan, Pasar 'Keren' Sarijadi Masih Sepi Melompong

Tri Ispranoto - detikNews

Foto: Tri Ispranoto

Bandung - Maret 2017 silam, Pasar Sarijadi yang diklaim sebagai pasar tradisional terkeren se-Kota Bandung diresmikan. Tapi hampir tiga tahun diresmikan, kondisi pasar masih sepi karena hanya sedikit pedagang yang berjualan.

November 2017 lalu atau delapan bulan pasca diresmikan oleh Wali Kota Bandung Ridwan Kamil, detikcom sempat berkunjung ke pasar yang berada di Jalan Sariasih. Hasilnya pasar masih sepi bahkan sejumlah pedagang yang sempat berjualan pada acara pembukaan tiba-tiba menghilang.

Hari ini, Rabu 5 Desember 2018, detikcom kembali ke Pasar Sarijadi dalam rangka HUT PD Pasar Bermartabat Kota Bandung ke-11. Lagi-lagi kondisi masih sepi, bahkan lebih parah dari Bulan November 2017 lalu.

Pantauan wartawan dari tiga lantai hanya lantai satu dan tiga yang diisi. Jongko di lantai satu diisi oleh pedagang basahan yang sudah berjualan sejak pasar belum direvitalisasi. Sementara di lantai tiga, foodcourt terlihat seperti diisi dadakan oleh penjual. Hal itu terlihat dari minimnya barang yang dijual dan semua terlihat baru.

Bahkan detikcom sempat bertemu salah seorang pedagang, Cicih. Sebelumnya Cicih sempat menjadi narasumber pada November 2017 lalu. Tapi, kini Cicih tak lagi berjualan karena kehabisan modal lantaran tidak ada pembeli.

"Ibu mah dari anak masih satu sampai sekarang dia udah umur 30 tahun dagang di sini. Sebelum renovasi mah ramai, sekarang sepi. Ibu juga berhenti jualan, kehabisan modal," ujar Cicih.

Ia menilai pasar semakin sepi karena kurangnya promosi yang dilakukan pengelola. Belum lagi kondisi pasar yang 'keren' malah membuat orang enggan masuk karena menyangka harga barang-barang mahal.

"Orang kan lihat mungkin karena seperti ini disangka jualan harganya jadi mahal, padahal mah enggak. Terus itu di depan orang banyak nyangka ini bukan pasar. Kurang promosi," ucapnya.

Foto: Tri Ispranoto

Menanggapi hal itu Wali Kota Bandung Oded M Danial berharap PD Pasar Bermartabat bisa mengelola lebih baik lagi. Bahkan diharapkan dengan optimalisasi aset bisa menghasilkan pendapatan tambahan bagi pemerintah.

"Mang Oded harapkan nanti PD Pasar, ini kan aset luar biasa. Tolong ari nu ngarana usaha, semua aset yang dititipkan, diamanahkan oleh Pemkot Bandung supaya maksimal optimal bisa menghasilkan deviden. Tapi dengan catatan kembalikan semuanya kepada aturan," ujar Oded. (tro/ern)

pasar sukajadi bandung


Tidak ada komentar:

Posting Komentar